Sunrise Bromo Tour - Paket Gunung Bromo Sunrise Tour ini melayani kunjungan wisata dari Surabaya ( kedatangan penerbangan Juanda Airport atau Stasiun di Surabaya ) ke Gunung Bromo. Pemandangan sunrise di Bromo memang menakjubkan baik bagi turis domestik dan turis asing yang ingin menikmati suasana dingin alami dan memiliki keindahan eksotis dengan sunrise di G.Pananjakan dan G.Bromo yang memiliki kawah aktif. Keindahan alam sunrise di Bromo sangat sulit diceritakan kalau Anda belum menyaksikan sendiri di lokasi tersebut.
Kami memiliki team driver yang berada di Yogyakarta, Bromo, dan Lombok. Oleh karena itu perjalanan Anda akan ditemani dengan driver (team kami) yang ramah, aman, sopan, dan penuh solusi perjalanan (dapat menjadi teman diskusi yang hangat). Kami menawarkan paket khusus ini untuk akomodasi transport dan penginapan, tidak termasuk makan karena selera makan setiap orang berbeda-beda sehingga akan lebih nyaman dan mudah jika Anda membeli sendiri menu makanan yang ada.
Paket Yogyakarta - Bromo - Yogyakarta (tidak menginap)
Paket tour bromo sunrise ini termasuk paket "murah" karena start dari Yogyakarta jam 15, sampai Bromo jam 02.00, jam 03.00 sudah start untuk sunrise bromo dan selesai tour bromo jam 9.30. Selesai berkemas langsung kembali ke Yogyakarta dan sampai Yogyakarta sekitar jam 22.
Biaya paket ini hanya untuk mobil-driver-BBM-parkir-tiket masuk bromo.
Paket Surabaya - Bromo
Kami akan menjemput Anda di airport Juanda-Surabaya atau stasiun Gubeng/Pasar Turi-Surabaya. Kami merekomendasikan Anda masuk Surabaya di sore hari, kemudian menempuh perjalanan sekitar 4 jam ke Bromo. Anda masih dapat menyaksikan Lumpur Lapindo di Sidoarjo jika waktu masih memungkinkan sebelum melanjutkan ke Bromo.
Sesampainya di Bromo Anda akan tinggal di hotel atau homestay (sesuai pilihan Anda) dan akan memulai perjalanan sunrise Bromo pada jam 03.00 pagi dengan jeep Bromo. Perjalanan menikmati sunrise G. Penanjakan dan lain-lain akan berakhir pada sekitar jam 9.30 pagi lalu kembali ke hotel/homestay Anda. Setelah rileks, bersih-bersih Anda check out dan kami antar kembali ke Surabaya sesuai jadwal keberangkatan pesawat atau kereta api Anda.
Paket Probolinggo - Bromo
Kami akan menjemput Anda di stasiun atau terminal Probolinggo Kami merekomendasikan Anda masuk Probolinggo di sore hari, kemudian menempuh perjalanan sekitar 1,5 - 2 jam ke Bromo. Sesampainya di Bromo Anda akan tinggal di hotel atau homestay (sesuai pilihan Anda) dan akan memulai perjalanan sunrise Bromo pada jam 03.00 pagi dengan jeep Bromo. Perjalanan menikmati sunrise G. Penanjakan dan lain-lain akan berakhir pada sekitar jam 9.30 pagi lalu kembali ke hotel/homestay Anda. Setelah rileks, bersih-bersih Anda check out dan kami antar kembali ke stasiun/terminal Probolinggo.
Paket Surabaya - Bromo - Yogyakarta
Paket ini adalah paket tour panjang, dan umumnya dipilih oleh wisatawan asing, meskipun ada juga beberapa wisatawan domestik yang memakai paket ini. Paket ini merupakan gabungan dari paket perjalanan Surabaya - Bromo dan dilanjutkan dengan perjalanan Bromo - Yogyakarta memakai kereta api. Kami memilih paket kereta api agar Anda dapat beristirahat sambil menikmati perjalanan Surabaya - Yogyakarta yang melewati banyak stasiun-stasiun tua.
Sunrise Bromo Tour |
Perjalanan kereta api dari Surabaya sekitar jam 3 PM dan akan sampai stasiun Yogyakarta sekitar jam 8.45 PM. Di stasiun Tugu-Yogyakarta team driver kami akan menjemput Anda untuk diantar ke hotel pilihan Anda. Dan keesokan harinya Anda akan memulai perjalanan wisata budaya dan alam yang tak kalah menarik dari daerah wisata lainnya karena Yogyakarta memiliki banyak sekali peninggalan budaya kuno spektakuler, gunung berapi aktif, cave tubbing, juga pantai-pantai.
Kami akan mengurus semua detail perjalanan Anda sejak kedatangan di airport Juanda Surabaya - Bromo - Yogyakarta.
www.javaheritagetour.com |
JAVA HERITAGE TOUR
AND TRANSPORT SERVICES
contact: Agus Rohmad
Telp: +62 819 155 342 86 Pin BB: 7493883F
Email: agusrohmad@yahoo.com
0 komentar:
Posting Komentar